Sabtu, 27 Februari 2016

PEKERJAAN YANG COCOK UNTUK IBU RT



 
situasi tidak selalu ideal, dan dengan bekerja kantoran, kesempatan kita untuk mengurus anak dan keluarga tentu akan berkurang. Maka dari itu, banyak dari kita yang kemudian memutuskan berhenti bekerja dan menjadi ibu rumah tangga. Namun menjadi ibu rumah tangga bukan berarti kita tak bisa mencari rezeki. Sebetulnya, ada banyak pekerjaan yang bisa dilakoni untuk tetap bisa mengisi pundi-pundi uang.

1. Manfaatkan Ilmu yang Kamu Punya Untuk Membuka Jasa Les Privat Di Rumah: Selain Dapat Pahala, Uang Bayarannya Bisa Digunakan Untuk Keperluan Keluarga
jadi guru privat
Selain untuk kepentingan mendidik anak, latar belakang pendidikan yang kamu dapat bisa digunakan juga sebagai alat mencari uang loh. Enaknya lagi, kamu bisa juga melakukannya bahkan dari rumah. Salah satu jenis pekerjaan yang layak kamu coba adalah dengan membuka jasa les privat sesuai dengan kemampuanmu. Dengan memberi les kepada anak orang lain, kamu tidak hanya bisa mendapat uang tapi juga pahala karena memberi ilmu.

Bagi kamu yang lulusan Sastra, kenapa tidak memberikan les sesuai dengan kemampuan berbahasa yang kamu punya? Yang lulusan kluster sains (Fisika, Matematika, dan Kimia) juga dapat memanfaatkan ilmunya untuk mengajari orang lain. Sementara itu, kamu yang punya latar-belakang pendidikan Ekonomi atau Akuntansi bisa buka les Akuntansi yang saat ini banyak dicari. Pada intinya apapun ilmu yang kamu punya dapat dimanfaatkan untuk kepentingan mencari uang.


2. Kemampuan Memasakmu Tidak Hanya Berguna Untuk Keluarga Saja, Manfaatkan Hal Ini Untuk Mendapat Tambahan Uang Lainnya
buka katering kecil-kecilan
Salah satu peran ibu rumah tangga adalah memasak makanan setiap hari untuk anak dan suaminya. Terkadang pula beberapa perempuan tidak hanya memasak karena kebutuhan tapi juga hobi. Nah daripada kemampuan memasakmu hanya digunakan untuk memasak makanan keluarga, kenapa tidak menjadikannya sebagai alat untuk mengumpulkan uang? Tentunya akan sangat menyenangkan bila kamu bisa menjalankan hobi sembari mendapatkan tambahan uang.

Tidak perlu langsung membuat katering besar jika memang kamu belum mumpuni. Mulai terlebih dahulu dengan mengerjakan proyek-proyek kecil seperti memasak untuk arisan keluarga, acara kantor suami, atau bisa juga acara ulang tahun. Memulai usaha memasak dari hal yang kecil selain untuk mengumpulkan pengalaman juga berguna untuk mendapat modal yang lebih besar.


3. Bagi Kamu yang Punya Berbahasa Asing, Membuka Jasa Terjemahan Bisa Jadi Pilihan yang Mengasyikkan jadi penerjemah

Jika kamu punya kelebihan berbahasa asing, baik itu bahasa Inggris, Mandarin, Jepang, atau yang lainnya kamu bisa membuka jasa terjemahan untuk menghasilkan uang. Saat ini kebutuhan akan jasa terjemahan semakin banyak sehingga peluangmu untuk mendapat tambahan uang juga semakin besar. Berbeda dengan membuka jasa les privat yang lebih terikat, membuka jasa terjemahan kamu bisa dengan lebih mudah mengatur waktu.


4. Manfaatkan Keberadaan Mesin Cuci fi Rumah Dengan Membuka Jasa Laundry Kiloan yang Saat Ini Banyak Dicari jasa laudry kiloan
Sulitnya mencari asisten rumah tangga ditambah pula dengan semakin banyaknya perempuan yang memilih bekerja membuat urusan cuci-mencuci di rumah seringkali terbengkalai. Nah jika kamu memang melihat ada potensi, cobalah untuk membuka jasa laundry kiloan di rumah. Kamu bisa memanfaatkan mesin cuci untuk membantu usahamu tersebut.

Jasa laundry kiloan banyak dibutuhkan tidak hanya oleh ibu rumah tangga saja, tapi juga mahasiswa dan pekerja kantoran. Jadi sebetulnya pangsa pasar untuk jenis usaha ini cukup besar, terutama di kota-kota besar seperti Jakarta, Surabaya, Yogyakarta, dan Bandung. Sayang jika kamu tidak mencobanya.


5. Kemampuanmu Mempercantik Diri Jangan Hanya Disimpan Sendiri. Manfaatkan Saja Untuk Mendandani Orang, Hitung-Hitung Menghasilkan Uang

Kalau kamu perhatikan saat ini ada banyak loh perempuan yang mempelajari tata rias secara profesional untuk menjadi seorang make-up artist. Hal ini disebabkan bahwa keahlian mempercantik diri semakin dibutuhkan. Kalau ternyata kamu sudah bisa jangan ragu untuk ‘menjajakan’ kemampuanmu ini untuk menghasilkan uang. Tanpa perlu terikat dengan jam kantor, kamu tetap bisa mendapat uang.
Meskipun tidak pernah menjalani pendidikan formal mengenai seni memoles diri, Hipwee rasa jika memang hasilmu bagus orang juga akan tertarik untuk menggunakan jasamu. Kamu bisa memanfaatkan keberadaan media sosial untuk memperkenalkan hasil karyamu. Selain itu kamu juga bisa membuat video tutorial dandan agar orang semakin percaya bahwa kamu memang benar-benar punya kemampuan soal berdandan.


6. Punya Ketertarikan di Dunia jahit ? coba saja jadi penjahit

Buka lah jasa jahit dirumahmu
Buat menjahit adalah masalah kecil jika ibu telah mahir menjahit ,biasanya para ibu” mahir menjahit. Ibu bisa juga membuka jasa pembuatan kemeja , bahan kain sangat mudah di dapatkan. Kemeja akan terlihat sangat bagus bila dijahit dengan rapi..


7. Tawarkan Kemampuan Mengatur Acara Dengan Membuat Sebuah Event Organizer Besutanmu Sendiri
bikin EO juga bisa
Punya ketertarikan mengatur acara orang? Jika iya, silahkan membuat sebuah event organizer. Banyak perempuan yang sukses mendirikan jenis usaha seperti karena memang pada dasarnya perempuan punya kemampuan mengorganisir yang baik. Mulai dari acara ulang tahun, seminar, outing kantor, dan lain sebagainya bisa kamu tangani.


Untuk membantumu mewujudkan hal ini silahkan rekrut orang lain yang menurutmu berpotensi. Jadikan mereka sebagai partner kerja saat kamu harus menangani sebuah acara. Tapi sebelum membentuk sebuah EO lakukan riset terlebih dahulu ya agar kamu tahu seluk beluk dunia yang satu ini.

Kamis, 25 Februari 2016

5 Cara Memilih Kamera DSLR untuk Pemula.




Sebelum melakukan pembelian sebuah kamera ada baiknya kita melakukan review dahulu, dengan melakukan review maka kita akan tau apa saja kamera yang bisa dipilih nantinya. Karena saat ini banyak sekali type-type kamera yang bisa dipilih.

Dan untuk menentukan kamera yang bagus sebenarnya bisa dilihat dari typenya, tetapi jika kamu pengguna baru atau baru pertam ingin membeli kamera tentunya sangat pusing dan bingung harus memilih kamera yang mana baik untuk pengguna baru atau pemula.
Canon dan Nikon salah satu type kamera yang sangat populer saat ini, dan banyak pengguna pemula mendiskusikan hal ini, bagus mana kamera nikon dan canon? lebih baik canon atau nikon? Sebenarnya semuanya saja, hal tersebut tergantung dari kebutuhan kamu.
Dan untuk lebih lengkapnya kamera apa yang bagus untuk pemula, maka di sini kami akan membahas secara lengkapnya
Cara Memilih Kamera DSLR Pemula

Budget
Sebelum anda ingin pergi ke toko kamera, maka sebaiknya kamu siapin dulu budget yang kamu punya, sudah pas apa belum dengan harga kamera saat ini, dan untuk kamera dslr rata-rata harganya paling murah yaitu 4 - 5 Jutaan. Sehingga dengan mengetahui budget dan menyesuaikan dengan harga kamera sekarang, kamu siap untuk memilih kamera, dan kamera terbaik untuk kamu adalah kamera yang sesuai dengan budget kamu. Tenang saja , bila kamu membeli dengan mahal jangan menyesal karena kualitas tidak menipu. Setelah anda mahir juga anda bisa membuka jasa foto produk makanan atau online shop yang tidak memiliki kamera untuk memfoto produknya , anda bisa segera menutup harga beli kamera kan ;)


Kebutuhan
Kamera mempunyai type sendiri-sendiri, dengan type tersebut bisa dilihat mana yang sesuai dengan yang kamu butuhkan, untuk melihat type apa yang sesuai dengan kamu, bisa dilihat lagi dari harganya, karena harga bisa menentukan kualitas dari kamera tersebut. Sedangkan jika kamu menggunakan kamera hanya untuk sehari-hari sebaiknya pilih saja kamera yang biasa dan harganya dibawah 10 juta. Dan apabila kamu mencari kamera yang cocok untuk usaha fotografi maka pilih harga di atas 7 jutaan.


Tanya Teman
Bila kamu mempunyai teman yang hobi dengan fotografi ada baiknya kamu tanya langsung dengan dia tentang fotografi, dan mana yang lebih rekomendasikannya. Karena, jika orang tersebut sudah punya kamera dslr, dan apa lagi dia sangat suka dengan fotografi, maka tentang kamera dia akan lebih paham



Megapixel
Megapixel cukup menjadi patokan, karena dengan megapixel kita melihat berapa ukuran pixel kamera tersebut sehingga jika dicetak atau di zoom tidak akan mudah pecah-pecah. Dan meski sekarang ini kamera handphone sudah memiliki megapixel cukup besar dan bahkan rata-rata megapixel kamera di atas 10. Tapi, hal tersebut tidak bisa anda bandingkan dengan kamera dslr, maka mana yang lebih bagus? yang lebih bagus tentunya kamera dslr, karena dslr sudah dirancang khusus untuk kamera. Sedangkan smartphone hanya fitur tambahan saja. 



Broswsing Internet
Manfaatkan Internet, sekarang ini semuanya menjadi mudah dengan internet. Google sudah memiliki data lengkap yang bisa kamu gunakan untuk mencari hal-hal yang kamu ingin cari. Dan salah satunya kamu sedang membaca tulisan ini, artinya kamu sudah menggunakan internet.

Selasa, 23 Februari 2016

usaha kue basah



Potensi usaha kue basah cukup besar, apalagi jika kita mampu membuat kue2 yang sesuai dengan selera kebanyakan konsumen. Namun Daya tahan kue basah maksimalnya hanya bertahan 1 hari. Untuk itu tentukan jenis dan jumlah kue yang diproduksi setiap harinya.

Kunci Sukses
Selalu gunakan bahan-bahan yang berkualitas dan sebisa mungkin gunakan pewarna alami, jika terpaksa harus menggunakan pewarna, gunakan pewarna makanan yang berkualitas dan terpercaya serta gunakan sesuai takaran, agar kue kita tetap terjamin kualitasnya. dalam pembuatan produk  olahan kue basah usahakan untuk selalu menciptakan variasi  agar konsumen terhindar dari kebosanan. Misalnya onde-onde yang besar bisa di buat versi kecil atau kue tok yang biasanya berbentuk seperti kura-kura, kita coba bentuk lain seperti berbagai macam buah.


Analisa Usaha


Asumsi
Masa pakai etalase sederhana 5 tahun
Masa pakai peralatan masak (dandang, oven, Loyang, panci, dan kompor gas) 3 tahun

Biaya Investasi

Etalase sederhana     : Rp 1.000.000

Peralatan masak     : Rp 3.000.000

Total Investasi     : Rp 4.000.000

Biaya Operasional per BulanBiaya TetapPenyusutan etalase 1/60 x Rp 1.000.000     : Rp 16.700

Penyusutan peralatan masak 1/36 x Rp 3.000.000                 : Rp 83.000

Upah karyawan                             : Rp 500.000
Total biaya tetap                             : Rp 599.700

Biaya Variabel

Pembelian bahan-bahan per 15 hari

@Rp 300.000/ produk x 6 produk x 2 kali sebulan                 : Rp 3.600.000

Pembelian gas @ Rp 17.000 x 6 kali dalam satu bulan             : Rp 102.000

Total biaya variabel                             : Rp 3.702.000

Total biaya variabel operasional                     : Rp 4.301.700

Penerimaan per Bulan
 Penjualan 6 jenis kue

(6 x 50 buah/ hari x Rp 1.000/buah x 30 hari)                 : Rp 9.000.000

 Keuntungan per Bulan

Keuntungan     = Total penerimaan – total biaya operasional
= Rp 9.000.000 – Rp 4.301.700
= Rp 4.698.300
BEP (Break Event Point)
BEP         = (Total biaya investasi : keuntungan ) x 1 bulan
= (Rp 4.000.000 : Rp 4.301.700) x 1 bulan
= < 1 bulan


Selamat berbisnis Usaha Menjual Kue Basah semoga sukses.


Cara Menghitung Harga Jual Kue
Sudah bisa membuat kue yang enak? Sudah menuai pujian dari keluarga, sodara dan tetangga? Kalau begitu, mari kita mencoba berjualan kue! Biarpun cuma bisa bikin satu kue yang enak, tetap PeDe untuk jualan donk! Roti Boy aja PeDe tuh cuma punya satu jenis roti di gerainya, hehehe. Jadi ndak perlu menunggu menguasai puluhan resep kue-enak-mantap hanya untuk berjualan. Cuma bisa bikin satu macam kue aja? ya gak apa. Perbaiki terus resepnya sampai bisa jadi kue terenak diantara kue paling enak yang sejenis.


Kalau mau jualan, tentunya kita harus bisa menetapkan harga jual. Di sini aku share cara sederhana menentukan harga jual kue yang akan kita pasarkan. Karena masih skala bakul kue rumahan, dalam perhitungan ini dibuat simple aja, gak pake penyusutan dan menghitung biaya-biaya lainnya seperti kemasan .


Kue juga perlu dikemas, untuk meminimalkan biaya , kamu bisa juga dengan membeli kardus di supplier kardus bekas , lalu berkreasi sendiri deh. Lebih kerenn

Minggu, 21 Februari 2016

BOLEH DAN TIDAK BAGI IBU HAMIL




-MEMAKAI SEPATU HAK TINGGI
Sebaiknya ibu hamil tidak menggunakan sepatu hak tinggi terutama setelah kehamilan melewati usia 7 bulan. Sepatu hak tinggi dapat menimbulkan gangguan keseimbangan tubuh. Harus diketahui, beban kehamilan yang terjadi di daerah perut ditambah dengan peng-gunaan sepatu hak tinggi dapat meningkatkan risiko terjatuh. Akibat terjatuh ini adalah meningkatnya trauma dalam kehamilan.
Penggunaan sepatu hak tinggi juga dapat menyebabkan peregangan pada otot-otot di daerah pinggang. Wanita hamil akan lebih sering mengeluhkan rasa sakit dan pegal pada daerah pinggang (low-back pain). Bahkan jika kehamilan semakin membesar, bisa terjadi trauma pada otot-otot di daerah pinggang tersebut. Selain itu, perubahan sumbu tubuh pun terjadi; tubuh akan lebih condong ke depan, sehingga sebagai kompensasinya, ibu hamil berusaha menegakkan tubuh dengan cara meregangkan otot pinggang dan punggung. Nah, saat hamil beban di bagian depan tubuh semakin membesar, demikian pula regangan otot di daerah pinggang dan punggung. Akibatnya pinggang dan punggung pun terasa sakit.

- MENGONSUMSI GULA BUATAN ATAU SEJENIS GULA LOW CALORIE
Penggunaan gula sintetis berupa saccharine tidak dianjurkan pada kehamilan, karena gula sintetis itu dapat menembus plasenta dan memasuki sirkulasi janin. Janin dapat berisiko menderita kanker kandung kemih akibat penimbunan gula sintetis tersebut di dalam kandung kemihnya.


- MEROKOK ATAU PEROKOK PASIF
Merokok selama kehamilan ataupun terkena paparan asap rokok dapat menyebabkan hal buruk terhadap janin seperti keguguran, kematian janin dalam kandungan, janin cacat, pertumbuhan janin terhambat, dan masih banyak lagi. Peraturan di kantor harus tegas untuk melarang karyawan/wati yang merokok berada di dalam ruangan bersama dengan wanita yang sedang hamil. Kondisi buruk janin bahkan dapat terjadi pada ibu hamil yang mengonsumsi rokok meski dengan dosis yang sangat minimal.


-MENJADI DONOR DARAH
Selama kehamilan, ibu tak dianjurkan menjadi donor darah bagi kepentingan orang lain. Asal tahu saja, ibu hamil cenderung mengalami anemia sehingga perlu darah untuk dirinya sendiri. Donor darah dapat dilakukan kembali setelah masa nifas terlampaui.
Namun pada keadaan istimewa, sebagai persiapan untuk operasi berencana, menjadi donor darah bagi diri sendiri akan diperbolehkan. Misalnya karena kehamilan ibu mengalami plasenta previa. Jika operasi direncanakan pada usia kehamilan 38 minggu, maka di usia kehamilan 32 minggu, ibu hamil dengan kadar hemoglobin berkisar antara 10-12 g/dl, diperbolehkan melakukan donor darah untuk dipergunakan bagi diri sendiri (auto-transfusi). Hingga saatnya dilakukan operasi, darah tersebut disimpan di bank darah.


- MINUM MINUMAN BERALKOHOL
Kandungan alkohol terbukti dapat menimbulkan kecacatan, baik fisik maupun psikis, bagi janin dalam kandungan. Alkohol dapat menembus plasenta dan masuk ke dalam sirkulasi janin. Karena fungsi organ janin masih muda, maka alkohol akan berada di dalam tubuh janin lebih lama dibandingkan pada tubuh orang dewasa, sehingga dapat menimbulkan kacacatan.



-MEMAKAI SAFETY-BELT
Seatbelt/safety-belt tetap harus dipergunakan selama ibu hamil mengemudi kendaraan. Seatbelt/safety-belt tidak mengganggu kehamilan karena posisi tali dapat diatur menyilang di bawah perut dan di atas perut atau di dada (sama sekali tidak menekan perut).



-DEPRESI
Para wanita bila stress akan menjadi perang dunia , jika depresi sang ibu dengan anak sangat besar akan sangat bahaya bagi ibu dan anak. Bisa saja ibu pergi ke tempat aborsi untuk membahayakan anak.



-MENGEMUDIKAN MOBIL
Secara prinsip, wanita hamil boleh mengendarai mobil sendiri, selama kehamilan di trimester pertama dan keduanya tak mengalami masalah berarti. Namun di trimester terakhir, dengan kehamilan yang sudah besar, tentunya akan sulit untuk memegang kemudi dengan aman dan nyaman.



- MINUM AIR ES
Tak masalah. Kalaupun ada yang mengatakan nanti akan membuat janin jadi gemuk, itu adalah mitos. Kecuali es ini ditambahkan dengan sirop, madu atau gula yang berlebih karena mengandung zat karbohidrat.

Jumat, 19 Februari 2016

cara meningkatkan omset



bagaimana cara meningkatkan omset sekaligus keuntungan bisnis yang sedang anda jalankan ? Berikut ini adalah caranya yang lebih dikenal dengan istilah Five Business Chasis :
1. Perbanyak Prospek (Leads). Caranya dengan iklan, buka cabang, sebar brosur, ikut pameran dll. Misalnya, anda buka toko di mal. Rata-rata yang masuk ke toko anda secara tidak sengaja adalah 1000 orang, maka prospek/leads anda adalah 1000. Kemudian anda sebarkan brosur di pintu gerbang mal yang mengundang orang supaya datang ke toko anda. Katakanlah prospek yang yang masuk ke toko dari brosur tersebut adalah 100 orang, jadi prospek anda menjadi 1100. Semakin banyak yang masuk ke toko anda berarti semakin banyak prospek anda.

2. Perbanyak Jumlah Konversi (Conversion). Konversi adalah jumlah prospek yang akhirnya membeli produk anda. Misalnya dari 1000 prospek yang masuk ke toko anda ada 250 orang yang membeli. Artinya konversi anda adalah 25%. Bagaimana cara menaikkan konversi? Contohnya: berikan garansi, berikan jaminan purna jual, delivery gratis, dll yang membuat konsumen mempercayai produk yang anda jual.

3. Naikkan Jumlah Transaksi. Jumlah transaksi adalah berapa banyak transaksi yang terjadi di toko anda per hari, per minggu atau per bulan. Bagaimana cara menaikkan jumlah transaksi? Lakukan berbagai cara agar pelanggan anda lebih sering belanja, misalnya dengan memberikan hadiah, bonus, point, voucher dll.

4. Naikkan Jumlah Rata-rata Pembelian. Dari jumlah transaksi tersebut berapa rata-rata transaksinya? Misalnya toko anda memperoleh omset Rp. 1.000.000 per hari dengan jumlah transaksi 50, maka rata-rata transaksi anda adalah Rp. 20.000. Caranya? Anda pernah makan di McDonalds? Setiap kita akan membayar, pelayannya selalu tanya: “Mau tambah french fries pak?” Kalau kita jawab iya, dia akan tanya: “Yang large atau medium?” Kalau kita jawab tidak ingin french fries, dia akan tanya lagi: “Es krimnya mau pak?” atau “Mau coba wafflenya pak?” Begitu seterusnya.


5. Naikkan Margin Keuntungan. Misalnya harga pokok produk anda adalah Rp.750. Anda jual Rp.1000, maka keuntungan anda adalah Rp. 250 atau 25% (Rp. 250 : Rp. 1000). Kemudian anda naikkan harganya Rp. 100 menjadi Rp. 1.100, maka margin keuntungannya menjadi 32% atau naik 7%.
Menurut saya ada 1 yang penting masalah penjualan ,
Jaman sekarang orang dan pembeli” sangat tertarik dengan kemasan yang lucu, seperti susu dot bayi.

Sebenarnya susu itu hanyalah susu biasa, hanya saja dikemas dengan botol bayi yang membuat unik .
Saran saya , kemasan yang dipakai untuk membungkus produk harus lah lucu, anda bisa membuatnya ke tempat yang professional , untuk design juga anda bisa beralih ke jasa design packaging.

Kemasan yang lucu menarik dan unik akan menjadi daya tarik tersendiri orang akan membeli produk anda,